Sijunjung-- Perhelatan akbar pemilu serentak 2019 (Pilpres, Pileg) berjalan tertip, aman, di Kabupaten Sijunjung, hingga sejumlah tokoh masyarakat berikan apresiasinya pada Polri. Terutama dalam hal pengamanan menjelang proses pencoblosan sampai proses Rekapitulasi Suara KPU, Kamis (2/5) dinihari, terealisasi sesuai harapan.
"Alhamdulilah proses pemilu serentak 2019 akhirnya berjalan lancar di Sijunjung, tanpa ada kendala, masalah berarti," ujar tokoh masyarakat Nagari Padang Sibusuk, Darmawi, saat mengikuti Doa Bersama di Nagari Padang Sibusuk, kemarin.
Diungkapkannya, tanpa bisa dipungkiri, sebelumnya ada warga masyarakat sempat merasa was-was, dimana dinamika politik 2019 kali ini terbilang komplek, beragam isu tak sehat kerap merasuki masyarakat. Sampai-sampai ada pula pihak memprediksi bakal terjadi kericuhan. Atas informasi ini para tokoh masyarakat, pemangku adat, pemuka agama, pun sempat merasa khawatir, was-was.
Saksikan Link Videonya ...'
Namun kenyataannya, berkat kesolitan petugas keamanan, khususnya Polri, TNI mengemban tugas, segala kerisauan dapat diminimalisir. Hingga jalannya pemilu serentak berjalan lancar tanpa gangguan, sampai akhirnya pihak KPU Sijunjung selesai menggelar rapat rekapitulasi penghitungan suara, Kamis (2/5) dinihari.
"Khususnya untuk wilayah Sijunjung, jalannya pemilu 2019 berjalan tertib,aman, dan lancar. Terimakasih proses pengamanan yang telah dilaksanakan Polres Sijunjung bersama jajaran Polseknya," tukasnya.
Hal senada juga diungkapkan Wali Nagari Muaro Takung, Kecamatan Kamang Baru, Iswadi, jalannya pesta demokrasi serentak 2019 menurutnya berlangsung sesuai harapan di Nagari Muaro Takung. Proses pengamanan yang dilaksanakan jajaran Polsek Kamang Baru tampak digelar secara ekstra.
"Dari awal saya selalu menjalin komunikasi dengan jajaran Polsek Kamang Baru, dan petugas cukup responsif," ujar Wali Nagari.
Alhasil, jalannya proses pemilu 2019 terselenggara secara aman, lancar, dan jujur. Berbagai indikasi tak sehat yang sebelunnya sempat dicemaskas, tidak sempat terjadi. (***)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar